Welcome to www.dionlanang.blogspot.com, DAN WAJID DI ctrl+D.

Selasa, 04 Februari 2020

Viral Foto Hotman Paris Duduk di Belakang Jamaah Sholat, Ternyata Ini Fakta nya

sumber gambar; tribunnews.com
Siapa yang tak kenal dengan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, Pengacara yang dikenal cukup glanmor ini kerap terlihat tampil dengan penampilan yang eksentrik, pakaian mahal, cincin mahal, arloji mahal, sepatu mahal, hingga mobil-mobil mewah yang mahal cukup melekat erat dengan imej pengacara berdarah Batak ini.
Namun baru-baru ini banyak ditemui berseliweran foto Hotman Paris yang tengah duduk di belakang orang yang tengah melakukan sholat jamaah, Hotman Paris yang nampak memakai jas warna gold sambil bersender ditembok itu terlihat tengah duduk diatas sajadah dengan makanan yang terhidang di depannya, sementara di sekitarnya terlihat deretan orang yang tengah berjamaah sholat.
sumber; kompas.com
Seperti di kutip dari akun instagram miliknya @hotmanparisofficial, kejadian itu ternyata terjadi saat Hotman bertakjiah atas meninggalnya Gus Dur KH. Sholahudin Wahid atau Gus Sholah di Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang - Jawa Timur. Sebenarnya foto yang beredar itu bersumber dari tangkapan layar sebuah video yang Hotman Paris bagikan pada Senin 3/4/2020 kemarin.
postingan Hotman, sumber; instagram/@hotmanparisofficial
Dalam postingan yang mengunggah video berdurasi 1 menit itu hotman juga menuliskan sebuah caption seperti ini:
Netizen jangan nyinyir dulu! Sebelum tiba jenazah Gus Solah maka para Kyai sholat dzhuhur di rumah peninggalan pendiri Nu ( Hasyim Asy’ari) . Hotman sudah mau keluar ruangan tapi oleh Para Kyai di suruh duduk dan dikasi makan ! He he karena sejak awal pertemuan Akrab krn hotman sudah pernah diundang tebu Ireng dan di kasi gelar Gus( di Jombang Pesantren Tebu Ireng)( muka hotman capek kusam terbang dari bali ke Jombang), tulisnya.
sumber video; youtube Dion Lanang
Seperti dikutip dari tebuireng.online (4/2/2020), Beberapa waktu yang lalu tepatnya di pertengahan Bulan April 2019, Hotman memang pernah diundang ke Ponpes Tebu Ireng guna menjadi pembicara di Kampus yang dibawah naungan Ponpes sebagai seorang Praktisi Hukum. Saat itu kedatangan Hotman juga disambut KH. Sholahudin Wahid.
Sumber; www.instagram.com/hotmanparisofficial/?hl=id | www.tebuireng.online/hotman-paris-jadi-pemateri-peserta-seminar-nasional-membeludak/ (4/2/2020) | www.youtube.com/watch?v=-U1_sCjPyCc (4/2/2020) 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes